Kamis, 30 Mei 2013

Wehehe lama nih nggak update blog. Mumpung di waktu terdekat ini ada peristiwa yang lumayan penting, jadi saya sempetin dah. Kali ini saya akan menceritakan tentang pernikahan sepupu Saya, Mohammad Husni Hamidi yang biasa dipanggil Oni.
Oni ini anak pertama pakde Saya, Ali Asikin, yang punya toko buku gede (yang sekarang sudah menjadi toko serba ada) di daerah Dukun – Gresik. Umur Sepupu saya ini sekitar 4 tahun di atas saya, ya 26 tahunan lah. Dapat jodoh nggak seberapa jauh dari rumah saya, yakni dari dusun Kaweden, hanya beda kecamatan.
Rumah sepupuku itu (yang gabung sekaligus dengan tokonya) ada di dekat rumah nenek saya yang ditinggali oleh ibu saya. Ketika ada acara besar semacam tahlilan dan syukuran keluarga saya memang seringnya diadakan di rumah ini. Nah, pas nikahan sepupuku ini pun begitu, diadakan di rumah nenek saya ini, di samping karena rumah sepupu saya itu memang dikhususkan untuk toko sehingga jika digunakan untuk acara besar kurang luas.
Sabtu pagi, 25 Mei 2013, dilaksanakan acara akad nikah dan resepsi di tempat pengantin ceweknya yang konon bernama Ianatus Sholihah yang biasa dipanggil Ana. Jam 8 pagi, rombongan dari Dukun pun berangkat ramai-ramai mengiringi Oni. Mojopurogede Bungah, di desa inilah Oni berikrar untuk menjadikan Ana sebagai istrinya dengan mengucapkan ijab qobul dalam Bahasa Arab. “Qobiltu Nikaakhahaa Wa Tazwiijahaa Bil Mahril Madzkuur”, wih lancarnya saya dengar suaranya. Mungkin Oni sudah latihan beberapa kali ya biar tidak grogi, Hehe.
Nah, kalau hari Sabtu acaranya di pihak pengantin cewek, hari minggunya digelar acara resepsi di Dukun, tepat di depan rumah nenek saya. Wih, ini pesta pernikahan termegah sepanjang ada pernikahan di keluarga terdekatku. Dengan undangan sekitar 700 orang, acara ini berlangsung lancar hingga akhir, walaupun ada guyuran hujan sebelum acara namun tidak mengganggu jalannya resepsi pada siang itu. Aku pun turut bahagia saat momen-momen seperti ini, karena di waktu seperti inilah semua keluargaku berkumpul, terlebih ketujuh bersaudara yang saat itu memakai seragam batik yang sama juga berkumpul dalam satu tenda, lengkap dengan membawa pasangan dan si mungil yang lucu-lucu.
Selamat ya buat Oni, selamat juga buat Ana. Baarakallahulaka Wa Baaraka Alaika Wajama’a Bainakumaa Fii Khaiir. Betewe, namanya cocok juga. Untuk acara keluarga terdekat, adalagi nih sepupuku yang mau nikahan pas pertengahan bulan Juni 2013. Wah asik, bakal kumpul-kumpul keluarga lagi nih.

Tak lupa saya sertakan jepretan pas waktu resepsi. Silakan tengok di bawah ini.














Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Najib Nasich Blog