Minggu, 28 April 2013

Ragam, berwarna, banyak, unik, indah, tradisional. Kata-kata itulah yang terlintas di pikiran saya ketika memikirkan hal yang berkaitan dengan budaya Indonesia. Jawa, Sunda, Batak, Melayu, Bali, Minang adalah beberapa suku di Indonesia yang masing-masing memiliki budaya unik, mulai dari tarian, pakaian, musik, lagu, acara adat, rumah adat, hingga makanan, semuanya memiliki kekhasannya sendiri-sendiri. Sebut saja tari kecak, pakaian batik, tari Saman, gamelan, makanan dengan olahan rempah-rempah dan khas pedasnya, sinden, lagu Rasa Sayange, tari Reog, rumah adat Joglo, ondel-ondel, itu semua adalah budaya-budaya Indonesia peninggalan dari nenek moyang kita. Budaya-budaya inilah yang perlu dilestarikan sebagai ciri khas dari Indonesia.
[Tari Kecak dari Bali. Sumber : http://kebudayaanindonesia.net]

Sebagai orang Indonesia, tentunya saya juga bangga dengan budaya Indonesia. Bangga terhadap tarian tradisionalnya, pakaiannya yang beragam, makanannya yang pedas, dan ragam budaya lainnya. Dan satu lagi yang paling saya banggakan dari budaya Indonesia adalah keramahan orang-orangnya. Budaya Indonesia yang gotong royong, kekeluargaan, menghormati yang tua, menyayangi yang muda, saling menyapa, saliman, hal-hal tersebutlah yang membuat saya bangga dengan orang Indonesia.

Permasalahan budaya dewasa ini adalah di saat anak bangsa tidak bangga dengan adanya budayanya sendiri. Ketidakbanggaan yang ditunjukkan dengan tidak dilestarikannya budaya itu sendiri membuat  budaya ini bisa saja diklaim oleh negara lain. Contoh yang sudah nyata adalah dari negeri jiran yang mengakui beberapa budaya Indonesia seperti lagu Rasa Sayange dan Reog Ponorogo. Kondisi ini semakin menjadi ketika di negeri tetangga budaya ini dikenalkan, sehingga warga negara asing pun menyangka bahwa budaya yang mereka lihat adalah berasal dari tempat mereka melihatnya. Hal ini harus kita berikan perhatian lebih dengan menerapkan budaya kita sendiri di rumah kita sendiri, yakni Indonesia. Maka dari itu perlu pelestarian budaya yang kita lakukan di negeri kita ini, karena jika tidak dilakukan, seluruh budaya Indonesia ini akan diklaim oleh orang warga negara asing yang pernah melihatnya sebagai budaya negaranya, bahaya itu!

Untuk melestarikan budaya ini pun bisa dengan berbagai cara. Salah satunya dengan mempelajarinya, lalu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari yang kecil saja, misalkan dengan memakai pakaian batik, mengikuti upacara adat, membuat acara pameran budaya, ataupun hanya sekedar menulis postingan seperti yang saya tuliskan ini. Hehe. Membuat posting atau berita seputar budaya ini merupakan salah satu pemanfaatan teknologi informasi untuk pelestarian budaya, yakni dengan publikasi lewat internet sehingga mengenalkan budaya Indonesia pada dunia. Pemanfaatan teknologi informasi juga dapat diaplikasikan dengan membuat aplikasi untuk pelestarian budaya, baik aplikasi dalam bentuk mobile, web, ataupun aplikasi desktop. Banyak cara sih sebenarnya, yang penting kita menunjukkan bahwa Indonesia memiliki banyak budaya sebagai usaha untuk menjaga warisan nenek moyang kita agar tetap menjadi identitas Indonesia.
[Seni Membatik Jogja. Sumber : http://sewasepedajogja.com]

Pelestarian budaya juga dapat dilaksanakan dengan mengadakan event-event yang bertemakan nilai budaya Indonesia. Seperti yang telah dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) yang menggelar acara bertajuk Enumeration (Exhibition of Youth Marketing, Entertainment, Art, Technology Competition) yang bertema "Teknologi untuk Budayaku". Serangkaian acara dalam Enumeration ini diadakan setiap tahunnya oleh organisasi yang dikenal sebagai HIMIT ini. Untuk tahun ini, acara yang digelar pada bulan April hingga Mei 2013 ini memiliki beberapa acara untuk melestarikan budaya ini, yakni Digital Magazine Competition, Blog Competition, Lomba Cipta Game Kreatif, Workshop SEO, serta Photography on The Spot. Acara puncak digelar pada Exhibition pada tanggal 11-12 Mei 2013, dengan bazar, pameran, games, serta penampilan band. Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa Teknik Informatika PENS mengenalkan teknologi untuk pelestarian budaya Indonesia sebagai identitas mereka sebagai anak bangsa kepada masyarakat.

Budaya Indonesia untuk masing-masing daerah berbeda-beda, memang begitulah. Tapi semboyan Bhinneka Tunggal Ika sangatlah tepat untuk mendeskripsikan Indonesia, terutama dalam hal budaya. Budaya Indonesia yang berwarna dengan ciri khas masing-masing suku dan daerah membuat kami anak bangsa merasa bangga, kami bangga memiliki keberagaman ini. Kebanggaan setiap orang Indonesia akan budaya inilah yang dapat membuat kita satu, bersatu untuk melestarikan budaya asli kita, budaya Indonesia.

{ 4 komentar... read them below or Comment }

  1. apresiate sekali dengan artikel ini, sob...
    moga semakin banyak bermunculan blogger Indonesia yang cinta terhadap budaya dan tradisi bangsanya..

    BalasHapus
  2. aamiiiin..
    terima kasih atas tanggapannya. :)
    salam budaya

    BalasHapus
  3. selamat gan udah menang ^_^

    BalasHapus
  4. sama-sama, selamat pula sudah menang :D

    BalasHapus

- Copyright © Najib Nasich Blog